Jumat, 03 Juli 2015

CADAS POST The Black Metal Legion. anniversary 4th Nyembah

 
 
Semalam baru saja saya menghadiri sebuah acara ulang tahun sebuah band black metal di tangerang. tapi mohon maaf karena tidak bisa keseluruhan melihat perform band2 yang main. hanya sedikit review. The Black Metal Legion. anniversary 4th Nyembah. lapangan bojong nangka karawaci tangerang 14 juni 2015
KAMPER MAYAT , band dengan sang vokalis yang dingin sedingin pocongan karena memang dibalut pocong yang habis diangkat dari tanah, membusuk. membuat ngeri audience dan memaksa ber goyang kepala. Saya agak bingung dengan genre ini, musiknya sangat lambat dan suram. nada javanese selalu ada dari awal tampil sampai habis. pelan mendayu tapi mengerikan
MORTUARY, Band Black Metal dari jakarta ini lumayan mengerikan, ga melulu denger rif2 panjang ala black metal, tetapi terselip ala2 deathmetal atau sejenisnya. salut utk band ini. cuma saran aja untuk mempersingkat waktu saat cek sound grin emotikon
MAYITH , band yang bisa di sebut legend dan sesepuh ini tampil cuma bertiga. agak mengecewakan buat saya karena tanpa keyboard mereka jadi seperti mati rasa. tetapi semua terobati dengan pemilihan suara sound digitar yang sangat saya suka. lagu demi lagu di hajar. lagi2 kenapa sang drummer blastingnya ga seperti saat jadi aditional soulsick yang super kencang. mungkin memang kebutuhan lagu...semoga di lagu lain keluar kemampuan ngeri sang drummer....hail mayith.
ROH SESAT , jebolan Metalhead Serpong ini sangat mengagetkan saya. cepat dan agresif di tiap lagunya, entah itu yg slow atau enggak, tetep agresif. sayang gitar melody tenggelam suaranya, jadi ga bisa saya nikmati setiap sayatannya. dan panggung berasa banget kurang lebar buat band ini. dobel vokal plus female, dobel guitar, bassis, keyboardis dan drummer. bayangkan....band yang albumnya dirilis di luar negeri ini semalam bermain bagus dengan perform yang lagi2 kurang luas panggung..
SOULSICK , juga band bermarkas di area Serpong metalhead ini bermain 3 lagu plus satu intro karena keterbatasan waktu. malam ini mungkin adalah puncak dari keasyikan mereka bermain, karena tanpa beban dan enjoy bermain. bahkan lagu terakhir yg baru saja di rilis online single nya dimainkan tanpa latihan, dan pertama kali live panggung di acara ini. berantakan dikiti tetapi soulnya dapat...satria madangkara, javanese harmonical sickness
NYEMBAH , band yang punya hajat, mengerikan. lagunya panjang panjang. dan kenapa ya saya jadi teringat band Panembahan dari purwokerto. rif2 nya khas band tersebut. dan kenapa band2 javanese seperti mengulang2 rif2 milik mystis, santet, soulsick. cuma agak di geser2 dikit grin emotikon....btw band tuan rumah ini sukses membuat para penonton menganggukkan kepala mengikuti alur dari lagu yang sangat mencekam.....True indonesian Black Metal
NGLAYAT , siapa yang ga kenal band ini. dimotori agung nglayat mampu membuat penonton terperangah. ada Agung Fatality sebagai additional bass. walau sound gitar sempet tersendat2 di intro lagu seperti pasokan power ke sound naik turun dan akhirnya mati. tapi itu ga mengendurkan semangat mereka... kebut2an bersama Nglayat.....
sebenarnya masih ada beberapa band lagi dan di akhiri oleh IMPISH dari bandung. tetapi saya sudah terlalu larut kalau untuk menuju cipete jakarta. jadi maafkan saya yg ga bisa sampai ke band penutup. sukses dengan NYEMBAH dan panitia pesta hitam ini.....hail black metal

1 komentar: