Senin, 13 September 2010

Download Otomatis dengan IDM

Jika kalian menggunakan Internet Download Manager atau IDM sebagai download manager di komputer, maka banyak fitur yang semestinya kalian sudah ketahui dan gunakan untuk memaksimalkan software tersebut.

Salah satu fitur yang dapat kalian gunakan adalah untuk dapat nge download secara otomatis berdasarkan jadwal atau waktu yang telah ditentukan sebelumnya adalah dengan meggunakan Queues. Berikut caranya:

Mengatur Jadwal Download Menggunakan Internet Download Manager

  1. Buka terlebih dahulu Internet Download Manager kalian.
  2. Klik kanan pada file download yang ingin kalian atur waktu download nya. Kemudian pilih menu Add to Queue – Create New Queues (jika belum ada Queues sebelumnya)

    IDM
  3. Sekarang file download kalian telah ada di queues, dan untuk mengaturnya, klik pada Queues tersebut dan pilih menu Edit Queues.
  4. Pada window yang terbuka, disini kalian dapat mengatur waktu download dimulai dan waktu berhenti download (IDM secara otomatis berhenti mendownload file yang ada di queues)

    Artikel Sebelumnya: Mengubah Icon Folder di Windows

    Jika kalian berpergian saat mendownload file audio, video atau lainnya maka IDM dapat diatur untuk mematikan komputer secara otomatis setelah download selesai atau pada jam yang diatur pada menu Stop download at:
IDM

Jumlah file yang di download pada waktu yang bersamaan dapat diatur pada Tab Files in the queues

Tips untuk mempercepat download menggunakan internet download manager

Tidak ada komentar:

Posting Komentar